Connect with us

Energi dan Pertambangan

Di Ajang Enlit Asia, Dirut PLN Tegaskan Komitmen Akselerasi Transisi Energi

Published

on

Tangerang,Jurnaljakarta.com –– PT PLN (Persero) berkomitmen mendukung pemerintah mempercepat transisi energi. Hal tersebut disampaikan dalam ajang Enlit Asia 2023 yang digelar pada 14-16 November 2023 di Tangerang.

Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika, Nezar Patria menyampaikan, transisi energi dari fosil ke energi baru terbarukan (EBT) menjadi jalan keluar dalam menghadapi perubahan iklim. Hal ini selaras dengan potensi EBT Indonesia yang sangat melimpah dan cadangannya diperkirakan terbesar kedua di dunia.

“Upaya pengurangan emisi perlu dilakukan sekarang juga. Transisi energi menjadi satu-satunya jalan keluar untuk memastikan masa depan kita dan penerus bangsa,” ujar Nezar pada pembukaan ajang Enlit Asia 2023 pada Selasa (14/11).

Dirinya mengapresiasi langkah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI) dan PLN yang menjadikan ajang Enlit Asia sebagai momentum memperkuat kerja sama ekosistem ketenagalistrikan di tingkat global.

“Sebagai government public relation, Kementerian Kominfo tentu berkomitmen untuk terus membantu diseminasi informasi terkait transisi energi,” kata Nezar.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM, Jisman P Hutajulu mengakui Pemerintah telah menetapkan beberapa program pengembangan EBT jangka panjang sektor ketenagalistrikan dalam Rencana Umum Ketenagalistrikan Nasional (RUKN) yang akan mendorong peningkatkan bauran EBT dari sumber energi surya, hidro, angin, dan panas bumi.

Hanya saja, upaya tersebut dihadapkan dengan tantangan lokasi potensi EBT yang pada umumnya jauh dari lokasi pusat permintaan listrik. Sehingga, diperlukan solusi yang tepat untuk mengatasi mismatch tersebut.

”Kita memerlukan penguatan infrastruktur transmisi tenaga listrik untuk mengevakuasi energi listrik dari potensinya menuju ke pusat beban. Oleh karena itu Indonesia berencana untuk mengembangkan super grid guna meningkatkan konektivitas dan mengoptimalkan potensi EBT di lima pulau utama yaitu Sumatra, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, dan Bali,” papar Jisman.

Senada, Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo yang juga Ketua Dewan Pengawas MKI menegaskan, PLN telah merancang Accelerated Renewable Energy Development (ARED) yang akan mengatasi tantangan tersebut.

Melalui ARED, PLN akan mengembangkan green enabling transmission line dan smart grid yang mampu menyuplai listrik dari sumber EBT yang terpisah dan terisolir menuju pusat permintaan listrik.

Menurutnya, ARED juga mampu meningkatkan kapasitas dan keandalan sistem PLN untuk mengalirkan listrik dari sumber EBT yang karakternya intermitensi atau fluktuatif seiring perubahan cuaca.

”Bagaimana kami akan mengatasi intermitensi ini? Kami sedang dalam proses merancang dan mengembangkan smart grid. Pembangkitan yang fleksibel, digitalisasi smart transmission , smart distribution , smart meter sehingga kami dapat menambahkan yang sebelumnya hanya 5 Gigawatt (GW) EBT menjadi 32 GW bisa masuk dalam sistem PLN,” paparnya.

Darmawan juga mengungkapkan bahwa dalam RUKN terbaru, Pemerintah dan PLN telah bersepakat untuk meningkatkan bauran EBT sebesar 75% dan 25% sisanya akan berasal dari gas pada 2040. Dengan begitu, dirinya optimistis, dengan dukungan pemerintah dan komunitas global, transisi energi Indonesia bisa terus didorong.

”Ini adalah tantangan global, kita harus mengatasinya dengan cara yang terpadu. Komunitas global harus bersatu untuk mengatasi hal ini, peristiwa seperti Enlit Asia 2023 memberikan kita rasa bangga, keyakinan, bahwa dengan komunitas global yang bersatu kita dapat terus bergerak maju,” tutup Darmawan. (Red)

Energi dan Pertambangan

MedcoEnergi Peroleh Persetujuan Akuisisi Blok 60 dan Blok 48 dari Kesultanan Oman

Published

on

By

Jurnaljakarta.com – PT Medco Energi Internasional Tbk (“MedcoEnergi” atau “Perseroan”) telah mendapatkan persetujuan dari Kesultanan Oman untuk mengakuisisi 20% kepemilikan pada dua blok di negara tersebut. Transaksi ini diharapkan selesai pada Desember 2023.

MedcoEnergi akan mengakuisisi dari OQ Exploration & Production LLC (“OQEP”), 20% kepemilikan atas lisensi produksi Blok 60 dan 20% kepemilikan atas lisensi eksplorasi Blok 48 yang keduanya berlokasi di darat, tepatnya di bagian barat tengah Oman. Blok 60 memiliki dua lapangan produksi; Lapangan Minyak Bisat dan Lapangan gas Abu Butabul. OQEP adalah perusahaan energi terintegrasi global yang terpusat di Oman. OQEP saat ini mengoperasikan tiga blok di Oman (8, 48 dan 60) dan berpartisipasi pada sejumlah joint ventures aset eksplorasi dan produksi di Oman dan Kazakhstan. OQEP akan tetap menjadi operator kedua blok tersebut.

Direktur Utama MedcoEnergi Hilmi Panigoro mengatakan, “Akuisisi ini sejalan dengan strategi kami untuk memiliki dan mengembangkan aset-aset berkualitas tinggi yang menghasilkan kas dengan potensi pertumbuhan yang besar. Setelah selesai, akuisisi ini akan meningkatkan produksi harian MedcoEnergi sebesar ~13 MBOEPD dan berkontribusi signifikan terhadap cadangan gas dan minyak di masa depan.”

Continue Reading

Energi dan Pertambangan

Ribuan Pekerja Medco E&P Turut Tanam dan Donasi Pohon di Lahan Kritis

Published

on

By

Surabaya, Jurnaljakarta.com – Ribuan pekerja PT Medco E&P Indonesia (Medco E&P) terlibat dalam penanaman sebanyak 14.228 pohon secara serentak dalam program ‘One-Two Trees’, yang berlangsung sejak 18 September – 3 November. Penanaman pohon dilakukan dalam bentuk langsung di area operasi Medco E&P maupun donasi dana para pekerja yang pohonnya ditanam di lahan-lahan kritis.

‘’Dalam kegiatan program ini, pekerja MedcoEnergi berhasil menanam 14.228 pohon, dimana 1.130 tanaman keras dan 5000 mangrove dalam bentuk adopsi dari pekerja. Sementara 8.098 pohon ditanam secara pribadi. Pekerja MedcoEnergi dan vendor yang terlibat dalam kegiatan ini sebanyak 2.708 peserta yang rata-rata menanam dan mengadopsi 5-6 pohon per orang,’’jelas VP Relations & Security Medco E&P Arif Rinaldi.

Menurut Arif, berkat dukungan dari para pekerja tersebut, Medco E&P berhasil menjadi pemenang dalam Kompetisi Kampanye Program ‘1-2 Trees Hulu Minyak dan Gas Bumi yang digagas oleh Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas). Kompetisi tersebut diselenggarakan sebagai bagian dari upaya SKK Migas dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) untuk terus melakukan upaya mitigasi perubahan iklim dengan program penanaman pohon.

Pengumuman kompetisi bersamaan dengan kegiatan Media Gathering Wartawan Nasional Hulu Migas di Surabaya, 27-28 November yang dihadiri oleh Kepala Divisi Program dan Komunikasi SKK Migas Hudi Suryodipuro. Hudi menyerahkan langsung penghargaan kepada Istiqomah Mattjik dan Sri Imanda Alfa Susilo yang mewakili Medco E&P dan para pemenang kompetisi lainnya termasuk dari Petronas, PGN Saka dan Minarak. (***)

Continue Reading

Energi dan Pertambangan

PT Agincourt Resources Sabet Juara Pertama di ASEAN Mineral Awards 2023

Published

on

By

Batangtoru,Jurnaljakarta.com – PT Agincourt Resources (PTAR), pengelola Tambang Emas Martabe, berhasil meraih juara pertama dalam ajang bergengsi ASEAN Mineral Awards (AMA) 2023 untuk kategori Mineral Processing, mengungguli perusahaan-perusahaan pertambangan lain di Asia Tenggara. Penghargaan diterima oleh Deputy General Manager Operations PTAR Wira Dharma Putra di Sokha Phnom Penh Hotel and Residence, Kamboja, Kamis (23/11).

“Kami sangat gembira dan bangga mendapat gelar juara pertama dalam kategori Mineral Processing di ASEAN Mineral Awards 2023,” ujar Wira. “Prestasi ini menegaskan komitmen kami terhadap keunggulan operasional, tanggung jawab lingkungan, dan standar tinggi praktik penambangan yang terus didukung oleh pemerintah Indonesia, dalam hal ini Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.”

ASEAN Mineral Awards merupakan penghargaan bergengsi untuk mengapresiasi perusahaan pertambangan dan pengolahan mineral yang telah berkontribusi pada inovasi pengembangan mineral berkelanjutan di Asia Tenggara. Penganugerahan ini menjadi bagian dari The Ninth ASEAN Ministerial Meeting on Minerals (The 9th AMMin) and Associated Meetings/Events yang dibuka oleh Sekjen ASEAN Dr. Kao Kim Hourn.

Aspek penilaian dalam penghargaan ini adalah kontribusi perusahaan dalam pengembangan masyarakat, inovasi, implikasi terhadap pasokan mineral ASEAN, pengembangan sumber daya manusia, produktivitas dan efisiensi sumber daya, serta kinerja nyata kesehatan, keselamatan, dan lingkungan.

“Penghargaan ini adalah hasil dari upaya konsisten kami dalam melaksanakan praktik terbaik penambangan dan pengolahan mineral, memastikan ekstraksi dan produksi emas yang efisien serta meminimalkan dampak lingkungan melalui inovasi-inovasi yang kami ciptakan,” lanjut Wira.

Menurut Wira, PTAR berkomitmen penuh untuk menjalankan praktik pertambangan berkelanjutan dan membangun hubungan positif dengan masyarakat setempat. Keberhasilan perusahaan dalam pengolahan mineral bukan hanya menjadi bukti keahlian dalam bidang teknis, tetapi juga dedikasi terhadap tanggung jawab sosial, keberlanjutan lingkungan, dan operasional.

Sebelumnya, PTAR juga meraih penghargaan bertaraf internasional dalam ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2023. PTAR menerima peringkat Gold dalam malam penganugerahan yang diselenggarakan di Raffles Hotel Jakarta, Senin (6/11).

Penghargaan ASRRAT diselenggarakan oleh National Center for Corporate Reporting (NCCR) sejak tahun 2005 sebagai inisiatif untuk memberikan penilaian peringkat terhadap laporan keberlanjutan perusahaan di wilayah Asia. Pada tahun ini, ASRRAT diikuti oleh 68 perusahaan dari dalam negeri serta Asia Pasifik, yaitu Filipina, Bangladesh, Rusia, dan Australia. Proses penilaian ASRRAT 2023 melibatkan panel yang berisi lima orang juri dan tim assessor yang terdiri dari 18 penilai bersertifikat CSRS (Certified Sustainability Reporting Specialist).

Menurut Presiden Direktur PTAR Muliady Sutio, penghargaan ini menggambarkan komitmen PTAR dalam menerapkan standar pelaporan yang transparan.

“Salah satu value perusahaan kami adalah transparency, artinya kami menjunjung tinggi keterbukaan. Kami senantiasa konsisten menyampaikan informasi terkait perusahaan kepada seluruh pemangku kepentingan. Informasi terkait perusahaan seperti laporan tahunan juga bisa diakses oleh publik di website kami,” terangnya.

Ketua NCCR Ali Darwin mengapresiasi para peserta ASRRAT 2023. Menurutnya, seluruh perusahaan yang menjadi peserta telah berdedikasi tinggi terhadap transparansi dan akuntabilitas. Tidak hanya itu, para peserta ASRRAT juga memiliki inisiatif dalam mengukur dan memitigasi risiko dampak lingkungan serta sosial yang sangat menginspirasi.

“Laporan keberlanjutan telah memberikan wawasan berharga mengenai kemajuan yang telah dicapai dalam mengurangi emisi, melestarikan sumber daya, dan memajukan keadilan sosial. Hal ini juga berfungsi sebagai roadmap untuk diikuti oleh bisnis dan organisasi lain,” ungkapnya.

Selain itu, baru-baru ini PTAR juga berpartisipasi mendukung Pemkab Tapanuli Selatan dalam meraih rekor MURI untuk kategori donasi buku siswa PAUD terbanyak. Dalam penghargaan ini, PTAR terlibat sebagai pendukung utama program.

Continue Reading
Advertisement

Populer